News

Kolaborasi MNC Media, Tencent dan Hillhouse di WeChat

Wi Chat 2 okJejaring social berkembang sangat pesat. Kini bertambah satu lagi dengan hadirnya WeChat. Sosial Network ini hasil dari kolaborasi tiga perusahaan besar, MNC Media, Tencent, dan Hillhouse. MNC Media merupakan perusahaan media terbesar dan terlengkap di Asia Tenggara. Sedangkan Tencent merupakan perusahaan penyedia layanan internet asal China. Dan, Hillhouse, perusahaan yang menangani penanaman modal perusahaan-perusahaan terkemuka di dunia.

CEO MNC Group, Hary Tanoesoedibjo, mengatakan,” Perpaduan antara teknologi serta keahlian Tencent dengan keberadaan MNC Media yang signifikan dalam industry media di Indonesia merupakan jaminan kesuksesan kemitraan ini dalam menyongsong pertumbuhan layanan berbasis internet di Indonesia yang kian pesat.WeChat adalah layanan komunikasi social produk Tencent, telah berhasil meraih popularitas dengan pesat. Serta Hillhouse Capital Management yang memungkinkan terwujudnya kerja sama.”

WeChat , produk Tencent, merupakan layanan komunikasi social bebas biaya alias gratis. Saat ini tersedia untuk smartphone dan telah menembus angka 300 juta pengguna di seluruh dunia. Di Indonesia , sejak diluncurkan akhir Februari, sudah sekitar 100 ribu orang terdaftar di WeChat.  Tencent mengklaim WeChat merupakan gabungan antara Facebook, Twitter, dan BBM.

Sebagai bagian dari kemitraan ini, perusahaan-perusahaan di bawah MNC Media akan terdaftar sebagai pemilik akun resmi di WeChat, yang berfungsi sebagai sarana interaksi langsung dengan konsumen serta sebagai sumber informasi terkini untuk hal-hal yang berkaitan dengan layanan perusahaan.

Sementara Tencent, merupaan satu dari lima perusahaan Internet teratas di dunia berdasarkan valuasi saham, menyatakan kebanggaannya atas kemitraan yang baru dibentuk dengan MNC Media. “Kerja sama Tencent dengan MNC Media merupakan sebuah langkah strategis yang kami ambil untuk memperluas jangkauan ke pelanggan kami di Indonesia,” ujar Mr. Martin Lau, Presiden Tencent.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button