News

5 Anak Indonesia Bertemu Messi di Doha Qatar

Ketemu MessiWajah-wajah Ahmad Rendy Pamola, Emir Mahira, Fajrun Najah Ramdhani Qadir, Farhan Karisma, dan Gian Zola Nasrullah Nugraha telihat berseri-seri. Ya, kegembiraan itu belum hilang setelah mereka bertemu dengan bintang sepakbola dunia asal Argentina, Lionel Messi.pada tanggal 20 Mei 2013 di Doha, Qatar. Kelima anak berbakat tersebut dipilih dari berbagai kota di Indonesia oleh Indosat. Berusia antara 8 tahun hingga15 tahun dan menyenangi sepak bola sebagai salah satu kegiatan mereka. Selanjutnya, mereka diharapkan menularkan mimpi dan semangat kepada anak-anak Indonesia lainnya.

Acara di Doha merupakan rangkaian  kerjasama Ooredoo dengan Lionel Messi dan Yayasan Messi, yang berkomitmen mendukung  generasi muda untuk menggapai mimpi mereka. Di samping itu, Yayasan Messi juga akan mendukung Program Mobil Klinik Ooredoo yang akan dilaksanakan oleh Ooredoo bersama seluruh operatornya diberbagai negara, termasuk Indosat.

Indosat merupakan pionir penyelenggaraan Program Mobil Klinik dalam Ooredoo yang telah mengoperasikan 16 mobilnya sejak tahun 2008 dan telah mampu membantu lebih dari 600 ribu pasien diseluruh wilayah Indonesia yang menjadi target kegiatan ini.

Presdir & CEO Indosat, Alexander Rusli mengatakan,“Kami meyakini bahwa anak muda Indonesia memiliki bakat dan potensi yang tidak kalah dengan anak-anak muda lainnya di dunia, menjadi kewajiban kita memberikan semangat dan inspirasi bagi mereka untuk tidak takut bermimpi dan mewujudkan mimpi itu. Dengan bertemu langsung Lionel Messi, sosok bintang sepak bola muda yang berhasil mewujudkan mimpi besarnya, semoga menjadi semangat dan inspirasi bagi mereka untuk dapat berprestasi setinggi .”

Menurut Alexander Rusli, mobil Klinik Indosat telah merawat ratusan ribu orang berisiko yang sebagian besarnya adalah anak-anak dan perempuan. “Dengan dukungan Leo Messi Foundation, kami akan dapat memperluas misi membantu lebih banyak orang di Indonesia, dan memberikan dukungan berbagai inisiatif dan edukasi  kesehatan dengan target mencapai sekitar 1 juta anak pada tahun 2016,” katanya.

Lionel Messi mengatakan: “Ooredoo dan saya percaya tentang membuat perbedaan di masyarakat, dan saya bangga bahwa Leo Messi Foundation akan membantu Ooredoo menyediakan layanan kesehatan yang dibutuhkan serta dukungan pendidikan bagi anak-anak berisiko di seluruh dunia. Kemitraan unik dengan Ooredoo ini adalah cara lain bahwa kita dapat membantu kaum muda membuat impian mereka menjadi kenyataan.”

Walaupun hanya sehari, pertemuan dengan Lionel Messi itu sangat berkesan bagi kelima anak tersebut. Saking senangnya, ketika ditanya apakah ingin bertemu Messi lagi, kelima anak itu serentak menganggukkan kepala.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button