
Bicara soal fitur di Samsung Galaxy J7 (2016), Jangantulalit.com akan memulai dengan membahas tampilan antarmuka Samsung Galaxy J7 (2016) yang menampilkan TouchWiz UI. Sayangnya ada beberapa fitur premium yang belum dihadirkan di henpon ini seperti misalnya modus split screen untuk membantu Anda membuka beberapa aplikasi sekaligus alias multitasking.
Bagian grig layar, bisa Anda personalisasi mulai dari 4×4, 4×5 dan 5×5. Dan Anda pun bisa melihat tampilan khas TouchWiz yakni hadirnya apps drawer yang memisahkan aplikasi bawaan Google dan Microsoft dalam folder khusus. Misalnya di folder Microsoft, Anda bakal menemukan aplikasi Skype, dan aplikasi produktivitas seperti Power Point, OneNote, OneDrive, dan Excel.
Untuk mengabadikan momen Anda, Samsung Galaxy J7 (2016) dibekali dengan kamera yang resolusinya sama dengan pendahukunya yakni Galaxy J7, sama-sama memiliki kamera utama 13MP dengan resolusi 4.128×3.096piksel, dan kamera depan 5MP dengan resolusi 2.576×1.932piksel.
Kameranya dibekali dengan berbagai settingan yang dapat memaksimalkan hasil foto, mulai dari f/1.9, 28mm, autofocus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection, panorama, dan HDR. Saat menjepret gambar, Anda pun bisa memilih berbagai modus kamera, mulai dari Auto, Pro, Panorama, Continous Shot, HDR-Rich Tone, Beauty Face, Sound Shot, Sport, dan Night.
Ada yang cukup istimewa di kamera depan diSamsung Galaxy J7 (2016)karena kamera depannya dibekali dengan LED Flash, sehingga kualitas pengambilan foto selfie menjadi lebih maksimal, meskipun saat Anda berada di ruangan atau tempat yang minim cahaya. Adapun modus pengambilan gambar Pro, memungkinkan Anda untuk mempersonalisasikan berbagai settingan kamera mulai dari ISO, exposure compensation dan white balance.
Adapun hasil foto yang dihasilkan cukup detail, terlihat natural, baik pada pengambilan gambar indoor maupun outdoor.Selain itu, kamera di Samsung Galaxy J7 (2016) juga bisa digunakan untuk merekam video FHD 1080x1920pikseldengan kualitas perekaman60fps (frame per second).
Untuk urusan audio, Samsung Galaxy J7 (2016) dibekali dengan speaker yang sangat baik dan dapat menghasilkan output audio dengan kualitas yang bulat meski diposisikan pada volume tertinggi. Asal tau saja, Samsung Galaxy J7 (2016) tidak memiliki pemutar musik khusus (hanya ada Google Play Music), namun mampu memutar cukup banyak file audio, mulai dari format MP3, M4A, 3GA, AAC, OGG, OGA, WAV, WMA, AMR, AWB, FLAC, MID, MIDI, XMF, MXMF, IMY, RTTTL, RTX, dan OTA.
Anda pun disuguhkan dengan pilihan multimedia lainnya seperti FM Radio dan video player yang mendukung cukup banyak format file video seperti MP4, M4V, 3GP, 3G2, WMV, ASF, AVI, FLV, MKV, dan WEBM.
Untuk kebutuhan konektivitas, Samsung Galaxy J7 (2016) dibekali dengan kemampuan membaca Dual SIM (MicroSIM- dual standby) yang mendukung jaringan GSM/HSPA/LTE. Sedangkan untuk koneksi di titik hotspot, henpon ini dibekali dengan koneksi Wi-Fi 802.11 b/g/n, WiFi Direct, WiFi Hotspot, Bluetooth V4.1, A2DP, GPS, A-GPS, GLONASS dan NFC. Sedangkan untuk keperluan transfer data ke perangkat lain seperti ke PC, flash disk dan hard disk, Samsung Galaxy J7 (2016) mendukung fitur USB OTG, dengan menggunakan kabel OTG.
Samsung Galaxy J7 (2016) memiliki fitur khas yakni S-Bike Mode dan Ultra Data Saving. Fitur S-Bike Mode ini berguna sekali bagi Anda yang sering naik motor dan menjamin keamanan Anda selama berkendara. Fitur S-Bike Mode ini mencegah panggilan masuk yang dapat mengganggu konsentrasi pengguna saat berkendara.
Cara kerjanya adalah dengan memberikan notifikasi ke penggunasaat tidak dapat menjawab panggilan telepon. Namun dalam modus S-Bike Mode, Anda tetap diberikan kesempatan untuk menelepon 1 nomor penting (darurat) dan dengan menekan angka 1 untuk melakukanpanggilan darurat tersebut.
Di kotak penjualan terdapat semacam sticker NFC yang dapat ditempelkan di motor. Cara mengaktifkan fitur ini sangat mudah. Masuk ke Notification tray > pilih S-bike Mode> Jika fitur ini meminta akses untuk lokasi, mengakses nomor telepon, dan lalu lintas pesan> Ok> Aktifkan GPS. Setelah itu, proses aktivasi S-Bike Mode cukup dengan menempelkan henpon ke sticker NFC.
Jangan lupa aktifkan Smart Reply, dan masukkan beberapa keterangan sebagai bentuk pernyataan balasan ke penelepon atau pesan balasan misalnya “Saya menuju ke Jl. Rasuna Said. Jalanan macet, kira-kira 2 jam lagi saya sampai di lokasi.” Dan fitur ini sangat berguna untuk menjaga keselamatan pengendara motor untuk tidak bolak-balik menggunakan henpon mereka untuk menerima panggilan telepon atau membalas pesan yang masuk.
Samsung Galaxy J7 (2016) juga dilengkapi dengan beberapa fitur unik lainnya antara lain adalah SOS Message, Smart Alert, dan Easy Mute. Adapun Easy Mute dan Smart Alert adalah fitur yang memanfaatkan sensor di henpon ini untuk menjadikan semacam notifikasi bagi Anda berupa vibrasi atau getaran. Yang unik adalah SOS Message, saat dalam keadaan darurat, Anda cukup menekan tombol Power sebanyak 3 kali untuk mengirimkan pesan meminta pertolongan ke kontak emergency Anda.
Anda pun bisa mengirimkan attachment foto Anda dan rekaman audio berdurasi 5 detik. Cara mengaktifkan SOS Message dimulai dengan Anda masuk ke Setting> Privacy and Safety> Send SOS Message> Pilih On> Input kontak emergency> Aktifkan Attach Picture dan Attach Audio Recording> Ok. Attach Picture bisa Anda manfaatkan untuk mengirim gambar wajah si pelaku, atau kondisi terakhir Anda yang sedang dalam kondisi bahaya.
Sementara itu terdapat fitur Ultra Data Saving Mode yang bisa Anda manfaatkan untuk mengirit kuota internet atau mengurangi konsumsi data. Fitur ini penting banget bagi Anda yang bergantung pada penggunaan internet pada mobile data, dan tentu Anda harus cermat-cermat dalam membuka beragam aplikasi yang Anda buka atau unduh. Mengingat aplikasi dan konten video banyak menguras kuota data. Nah, dengan fitur Ultra Data Saving Mode, semua kuota data yang terpakai bisa dikendalikan, sehingga Anda bisa menghemat dalam penggunaan mobile data.
Adapun fitur Ultra Power Saving Mode, sesuai dengan namanya yakni “Power” yakni amat membantu Anda untuk mengurangi konsumsi baterai di henpon ini, dengan sistematika kerja menutup beberapa fungsi dan aplikasi yang tidak dibutuhkan. Dan jika Anda ingin mengontrol dan mengetahui kondisi pengelolaan dari status baterai, ruang penyimpanan, statistik memori dan lainnya, Samsung Galaxy J7 (2016) dibekali dengan fitur Smart Manager. Melalui Smart Manager pun Anda bisa mengetahui apakah henpon tersebut memiliki kerentanan tertentu.
Dan seperti kebanyakan henpon Samsung Galaxy lainnya, Samsung Galaxy J7 (2016) dibekali aplikasi Galaxy Gift Indonesia. Fitur ini sebenarnya akses bagi semua pengguna henpon Samsung Galaxy untuk bisa mendapatkan berbagai promo menarik setiap harinya, termasuk berbagai diskon, voucher belanja, dan produk-produk terbaru yang sedang promo di media online.