News

Acer Liquid Leap gelang pintar penunjang aktifitas keseharian dan kebugaran

Acer Liquid Leap 5

Saat ini kehadiran teknologi sudah mengisi relung kehidupan manusia, dengan teknologi pastinya kita dibantu untuk menikmati hudup lebih baik dan bermakna. Salah satu yang sangat pesat berkembang saat ini adalah teknologi komputasi yang berujud alat telekomunikasi, dan kemudian berkonfergensi dengan lainnya, diantaranya dengan gaya hidup, kebugaran dan kesehatan.

Dari sekian banyak device yang ada, Acerpun tak ketinggalan dalam menciptakan sebuah alat yang bisa sangat berguna disamping bisa berfungsi sebagai alat komunikasi, juga bersinergi dengan smartphone, hingga piranti  ini bisa berguna untuk memantau kebugaran dan olah raga serta meningkatkan kualitas hidup manusia.

Acer Liquid Leap 1Adalah sebuah gelang pintar yang bernama Acer Liquid Leap yang diperkenalkan oleh Acer yang merupakan vendor henpon yang sedang Berjaya saat ini. Alat ini memiliki fungsi yang begitu bisa membantu kita dalam banyak hal. Diantaranya aktifitas Fitness, Lari, Sleep Tracking, notifikasi sms dan telpon masuk, bahkan bisa berfungsi juga sebagai control music player pada henpon anda.

Acer Liquid Leap tampi dengan sdesain yang sangat premium, simple, minimalis, dan elegan. Hal ini berkat bahan yang digunakan dari anodized metal inlay yang membungkus piranti ini.  Dengan memiliki lebar 17 mm dan tampil stylish dengan Zero Buttom terlihat desain Liquid Leap ini pas sebagai asesories dengan beragam fungsi.

Acer Liquid Leap 2Fungsi yang memberikan manfaat dari Acer Liquid leap ini adalah merekam aktifitas kebugaran penggunanya. Seperti jumlah langkah, jarak tempuh lari, kalori yang terbakar, sampai ke siklus tidur selama 24 jam 7 hari nonstop. Si gelang pintar Liquid Leap ini pun bisa mengatur waktu tidur dan membangungkan anda melalui nada getar.

Alat ini memiliki layar sentuh terkecil dari Acer, hingga Acer Liquid Leap ini  memiliki ketahanan baterai yang luar biasa, dengan sekali charge akan bertahan selama 7 hari penuh dan siap merekam  aktifitas kebugaran anda.

Acer Liquid Leap FabyanUntuk melihat statistic kebugaran yang telah direkam, bisa ditampilkan secara harian, mingguan bahkan bulanan di smartphone anda melalui sebuah aplikasi yang bernama Acer Leap Manager yang bisa di download di Google Play store. Sebagai persyaratannya henpon kamu harus sudah menggunakan OS Android KitKat ya.

Seperti telah di kemukakan sekilas, bahwa piranti ini memiliki fungsi yang beragam. Selain sebagai alat penunjuk waktu, dengan koneksi Bluetooth 4.0 piranti Acer Liquid Leap ini  selalu terhubung pada smartphone Acer Liquid seperti menerima notifikasi telpon masuk, juga sms dari smartphone secara real time melalui Acer Liquid Leap. Pokonya semua notifikasi yang masuk akan ditampilkan di layar sentuh OLED yang berukuran 1 inch yang melingkar dipergelangan tangan anda yang memiliki teknologi Natural Touch Control.

Asiknya lagi piranti Acer Liquid Leap ini  selain nyaman dan ergonomis, telah mengantongi sertifikat IPX7 yang artinya bahwa piranti ini tahan air (Waterproff) seperti dipake mandi atau dipakai hujan hujanan  fine-fine aja tuh.

Acer Liquid Leap 4Satu fungsi yang bikin asik juga piranti gelang pintar ini adalah untuk mengontrol putaran lagu yang sedang di mainkan pada smartphone. Dengan tanpilan layar yang simple, pengguna Acer Liquid Leap bisa menghentikan, memutar lagu, memajukan ke track berikutnya, atau mengulang track yang diputar dengan sangat mudah tentunya dengan terhubung secara wereless tanpa menyentuh layar smartphone. Asikk kan.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker