SpeedUp Wireless Display koneksi dari smartphone ke TV LCD

Assesories untuk kenyamanan kita dalam bersmartphone makin banyak dan variatif, kita bisa menikmati aplikasi games dan nonton film dengan koneksi Wireless dari layar smartphone ke layar lebar TV LCD. Sebelumnya hanya menggunakan media kabel, seperti kabel HDMI yang memiliki kualitas koneksi yang cukup baik untuk koneksi suara dan Video.
Kini bisa menikmati sambungan ke TV dari smartphone kita dengan tanpa melalui kabel namun memiliki kualitas yang hamper sama dengan kabel HDMI. Nama perangkatnya adalah SpeedUp Wireless Display.
Bentuknya pun tak besar seperti sebuah Modem dongle. Dengan penambahan perangkat antenna. Pokoknya hamper semua fitur yang ada di smartphine bisa ditampilkan di TV, seperti music, Video, Foto, social Mediam, dokumen tulisan/teks, dan Aplikasi Games,
SpeedUp Wireless Display ini kompatibel dengan beberapa perangkat smrtphone seperti iPhoe dengan iOSnya, Android dengan minimal menggunakan Android Jelybean 4.2, dan juga windows 8.1.
Cara menggunakannya pun cukup simple, dimana alat wereless Display ini di hubungkan ke TV melali sambungan Jack HDMI, kemudian kita colokan juga powernya bisa kita tancapkan ke lubang USB yang ada di TV
Setelah selesai kini tinggal kita melakukan peering antara wiFi smartphone dengan WiFi milik SpeedUp wereless ini, setelah tersambung maka kita bisa menikmati apa yang ada di layar smartphone di layar TV.
Sayangnya, bila telah terhubung maka smartphone tak bisa menikmati jarungan WiFi untuk internetan, so kalau mau internetan harus menggunakan layanan Broadband dengan menggunakan jasa Operator selular. Harga perangkat ini dipasaran sekitar Rp 600 ribuan. Minat ? bungkus deh .