News

iPaymu hadir sebagai online payment processor berbasis debit

djaka_Klik Today ok

Saat ini sebagian besar penghuni bumi memiliki perangkat seperti komputer atau notebook, tablet dan smartphone selalu terkoneksi dengan jaringan internet. Internet sudah menjadi kebutuhan sebagian besar penghuni dunia dan juga menjanjikan berbagai peluang bisnis.

Era internet atau online sangat membantu kita bisa meraih sukses lebih cepat dan efisien. Dengan semangat yang kuat walau dengan modal yang tidak besar, seseorang bisa menjadi pelaku usaha. Djaka, Head Of Business Developmnet www.kliktoday.com bersama temannya ingin meraih mimpi untuk membangun kerajaan bisnis di jaringan internet.

“Kami tidak memiliki modal banyak. Namun semangat yang menggelora membuat kami ingin meraih mimpi. Akhirnya sebuah solusinya kami temukan yakni bisnis online,” jelas Djaka. Pada tahun 2010 ia bersama temannya mengawal kliktoday.com dan menyajikan berbagai produk seperti produk kategori: Home, Women, Man, Fun, Kids and Toys.

Transaksi demi transaksi terus mengalir di took onlinenya, jumlah transaksi setidaknya mencapai 500-1000 transaksi dalam sebulan dengan nilai transaksi mulai dari Rp200 ribu hingga Rp1 juta. “Semakin banyaktransaksi membuat kami harus memutar otak, bagaimana  melakukan rekonsiliasi data  transaksi yang lebih praktis dan realtime, sementara kami hanya menggunakan alat transaksi konvensional sehingga repot dalam rekonsiliasi datanya.” kata Djaka.

Setelah mencari tahu dan mencoba beragam sistem pembayaran, akhirnya kliktoday menjatuhkan pilihan menggunakan iPaymu.  “Layanan iPaymu cocok untuk mendukung bisnis kami karena memiliki kelebihanrekonsilisasi data realtime,” ucapnya. Djaka menambahkan dengan menggunakan payment prosesor iPaymu, menjadikan kliktoday nyaman, aman dan praktis untuk melakukan transaksi. Masyarakatsudah akrab dengan proses debit dan iPaymu hadir untuk (lebih) mempermudah prosesnya hingga ke pelosok negeri dengan keamanan yang terjamin.

Pikukuh Tutuko, Chief Executive Officer (CEO) iPaymu mengatakaniPaymu hadir sebagai online payment processor berbasis debit pertama di Indonesia dengan membawa visi mewujudkan percepatan digital ekonomi Indonesia, dengan fokus membantu pebisnis online dan mengembangkan jaringannya terutama dalam hal transaksi. iPaymu  memilih basis debit dengan tujuan mempermudah semua kalangan saat melakukan proses transaksi transfer bank.

Pikukuh menambahkan bahwa iPaymu sudah melakukan kerjasama dengan berbagai pihak terkait untuk memberikan kualitas pelayanan sistem pembayaran basis online, utamanya transaksi debit, sehingga dapat menciptakan pengalaman bertransaksi yang mudah, aman dan nyaman baik bagi para pebisnis online maupun untuk para pembelanja online.Pebisnis Online terbebas dari keribetan dalam memastikan pembayaran sedangkan konsumen akan merasa tenang karena secara otomatis akan notifkasi atas pembayaran yang dilakukannya dikirim ke konsumen.

Djaka sangat senang menggunakan paymet prosesor iPaymu,  karena rekonsiliasi data kliktoday lebih terintergasi dan lebih cepat ketika melayani konsumen sehingga bisnis kami pun berkembang lebih pesat,

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button