Polytron Mengembangkan Smartphone dan produk lainnya

Gegapgempita pasar henpon yang saat ini lagi di banjiri smartphone menjadi perhatian Polytron. Polytron yang telah lama beken dengan produk audio dan sudah bertahan selama 38 tahun ditengah pasang surutnya perkonomian Indonesia, terus berkembang menembus pasar Nasional dan bahkan pasar Internesional.
Perkembangan teknologi saat ini pun terus diikuti oleh Polytron dengan berbagai produknya. Mulai dari internet Television yang bisa digunakan sebagai televise dan juga digunakan sebagai monitor computer. Bahkan Polytron terus melakukan ekspansi produknya baik dari kategori audio, video, home appliances, dan tentunya yang terakhir dan lagi booming saat ini mobile telepon alias henpon.
Saat ini Polytron mengeluarkan produk terbaru smartphone berbasis OS android dengan kemampuan canggih namun memiliki harga terjangkau. Bahkan menawarkan juga berbagai bonus antara lain leather case, power bank dan memori card.
Santo Kadarusman, Public Relations & Marketing Event Manager Polytron mengatakan, “ Untuk keseimbangan itu, PT Hartono Istana Teknologi yang awalnya bernama PT Indonesian Electronic dan Engineering, berusaha terus meningkatkan pelayanan penjualan hingga pelayanan purna jual dengan meningkatkan kualitas produk dan customer Care.
Customer care ini beroperasi setiap hari selama 24 jam dan dapat dihubungi melalui telpon bebas pulsa di 0 800 1 100999. Di bagian ini dilengkapi dengan system recording yang mampu melayanin penelpon diluar jam kerja sekalipun. Ditambahkan oleh Santo, kami akan selalu menindaklanjuti segala keluhan para pelanggan. Dengan telpon recording yang mampu memutar kembali segala complain yang bisa menjadi bahan review dan perbaikan bagi kami.
Bukti prestasi yang kami dapatkan adalah dengan mendapatkan penganugrahan Top Brand Award 2013, dengan mendapatkan dua kategori sekaligus yakni Audio dan Home Theatre. Penganugrahan ini tentu menjadi bukti loyalitas pelanggan dan kualitas produk yang canggih. Kami bangga karena produk produk yang dihasilkan merupakan murni hasil karya putra putrid Indonesia.
Peningkatan service dan pelayanan diikuti juga dengan peningkatan penjualan produk. Saat ini pertumbuhan penjualan audio sebesar 5 %, televisi 10 %, Kulkas 10 %, sedangkan untuk water dispenser, mesin cuci, dan AC sebesar 15 % dan DVD sebesar 20 %. Perbandingan penjualan Polytron saat ini 95% untuk pasar Indonesia, dan 5 % untuk pasar eksport ke Negara Thailand, Myanmar, Bangladesh, Spanyol, Saudi Arabia, Srilanka, Philipina dan sebagainya.
Di Kwartal satu tahun 2013, Polytron di produk mobile phone akan meluncurkan smartphone terbaru dengan teknologi yang canggih dan up to date, imbuh Santo.
Pada saat pertemuan dengan para wartawan, Santo Kadarusman memperkenalkan jajaran barunya juga yakni Shasa Eva Marisah sebagai Public Relations Representative Marketing Departement dan Yang Hira Idris sebagai Marketing Event Representative Marketing Dapertement. Semoga bisa membantu temen temen wartawan dalam pemberitaan tentang Polytron, ujar Santo.