News

Xperia Z, Super Smartphone Dalam Genggaman

xperiaz1 okRupanya Para produsen henpon saat ini saling berlomba mempersembahkan kecanggihan dan ketangguhan produk-produknya, yang  yang siap mendampingi kehidupan manusia dari bangun tidur hingga menuju keperaduan. Berbagai sekmen dan profesi diberi banyak kemudahan oleh alat yang dulunya hanya digunakan sebagai sarana komunikasi, namun kini bisa memberikan manfaat pada penggunanya sesuai kebutuhan  dan profesinya masing masing.

“Fitur water and dust resistancenya membuatku tenang ketika hujan,” kata selebriti Marissa Nasutian. Kemudian komentar Nicoline Patricia,”Kamera 13MP-nya memiliki fitur Superior Auto, Fast Capture, Burst Mode dan sensor Exmor RS juga rekam video secara HDR. Jadi bisa mengambil video sekaligus ambil foto.”

Sementara, Desainer Interior Roland Adam berpendapat,”Desain OmniBalance yang timeless mencerminkan craftsmanship story dari Sony yang membuat siapa pun yang membawanya menjadi pusat perhatian.” Dan, menurut sutradara film, Upi,”Layar HD Reality Display 5 inci-nya yang luas, ditenagai oleh Mobile BRAVIA Engine2 dan OptiContrast untuk ketajaman gambar. Plus, Batteray STAMINA Mode untuk hemat energy. Bisa nonton film sepuasnya dengan kualitas HDTV.”

xperiaz okDemikian kesaksian para professional di bidangnya tentang Sony Experia Z. Smartphone ini sudah bisa didaptkan di pasaran dengan harga Rp 7.499.000. Menurut Oky Gunawan, Head of Channel and Brand Activation, Sony Mobile Communications Indonesia, Xperia Z membawa spesifikasi yang hebat, aplikasi media Sony yang menghibur, daya hidup baterai yang menakjubkan dan kemudahan menciptakan, menikmati dan berbagi konten serta pengalaman dengan cara yang tidak pernah ada sebelumnya melalui fungsi one-touch connectivity. Xperisa Z merupakan bukti nyata dari kehebatan inovasi Sony selama lebih dari setengah abad, baik dalam TV, gambar, music, film dan game.” Pantaslah jadi superphone,” kata Oky.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button