News

Bergabung di komunitas 3G banget, memanfaatkan teknologi 3G

Saat ini di Indonesia penetrasi penggunaan 3G  baru mencapai 23 persen dari total 230 juta pengguna mobile.  Ben Siagian, Country Manager Qualcomm Incorporated Indonesia mengatakan, “Indonesia merupakan pasar teknologi 3G yang potensial, namun masih banyak yang belum menyadari berbagai keuntungan yang ditawarkan dari teknologi 3G. Untuk itulah kami yang mendukung perkembangan teknologi Indonesia ke arah yang lebih baik, kami menyediakan ‘Komunitas 3G Banget’ sebagai wadah bagi masyarakatnya untuk mendalami lebih lanjut tentang teknologi 3G.”Melalui komunitas 3G Banget, Qualcomm ingin membagikan informasi terbaru mengenai teknologi 3G.

Untuk itu Qualcomm mengenalkan komunitas 3G Banget pertengahan  September 2012 lalu.  Lewat  ‘Komunitas 3G Banget’ di Facebook (https://www.facebook.com/3GBanget) dan halaman Twitter (@3GBanget), Qualcomm menginginkan  pengguna henpon  dari  berbagai merek, berbagi  pengalaman mereka menikmati layanan 3G.

“Selain mendapatkan informasi teranyar tentang teknologi 3G, di komunitas ini, masyarakat Indonesia juga dapat informasi menarik seputar teknologi dan konten menarik, serta bertukar pikiran tentang berbagai masalah mobile dan telekomunikasi,” tambah Ben.

Di Indonesia, penggunaan teknologi 3G juga terus meningkat setelah tiga operator seluler terkemuka terpilih sebagai pemegang lisensi untuk mengembangkannya melalui lelang pada Tahun 2003, yakni Telkomsel, Excelcomindo Pratama, dan Indosat.

Sejak saat itu, makin banyak pengguna smartphone yang memanfaatkan teknologi 3G  seperti untuk mengunggah, mengunduh atau menonton video, melakukan panggilan video dengan orang-orang terdekat, main game online, menonton film, atau berbagi foto ke Facebook dan Twitter dari mana saja, dan kapan saja. Yuk gabung ke komunitas 3G Banget, sambil merasakan kenyamannnya dan berbagi kesukaan dengan sesama menggunakan jaringan 3G.

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker